Bitcoin mendukung pengembangan teknologi yang lebih maju sebagaimana dapat diuraikan sebagai berikut.
Sederhana dan Murah
Membuat transaksi Bitcoin sangat mudah hanya dengan memasukkan informasi alamat Bitcoin maupun menggunakan QR code. Kemudahan transaksi ini cocok digunakan dalam pembayaran transaksi mikro (harian), pengumpulan donasi, maupun pengumpulan uang tip. Transaksi Bitcoin membutuhkan biaya yang sangat murah jika dibandingkan dengan metode pembayaran yang lain.
Dukungan API pihak ketiga
Semakin banyak pihak ketiga yang menyediakan API, sehingga pengembang tidak perlu lagi menyediakan server bagi layanan yang mereka tawarkan. API yang tersedia memungkinkan Anda untuk membuat layanan jual beli dan tukar-menukar bitcoin dengan mata uang lain.
Mengembangkan sistem keuangan sendiri
Anda juga bisa mendirikan server milik Anda sendiri dan dengan demikian Anda mendirikan sistem keuangan mandiri milik Anda sendiri dengan memproses transaksi Bitcoin Anda sendiri tanpa harus mengandalkan layanan milik pihak lain, dengan demikian kontrol sepenuhnya berada di tangan Anda.
Melacak transaksi
Untuk melacak transaksi, Anda hanya perlu memonitor alamat Bitcoin tertentu, di mana semua transaksi akan muncul atas transaksi tersebut dalam basis data blockchain. Hal ini tentu saja mempermudah pengawasan dan meningkatkan transparansi atas laporan keuangan.
Sumber: Bitcoin untuk para pengembang
Sumber gambar: news.bitcoin.com