KB Kookmin Bank, salah satu bank terbesar di Korea Selatan, kini mulai mengembangkan solusi layanan remitansi berbasis blockchain. Sistem ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kecepatan layanan remitansi internasional (pertukaran mata uang asing) pada perusahaan tersebut. Untuk kepentingan pengembangan sistem, bank tersebut bekerjasama dengan perusahaan rintisan lokal bernama Coinplug sehingga dapat memanfaatkan paten yang dimiliki Coinplug.
Menghemat biaya
Saat ini, bank tersebut menggelar layanan remitansi menggunakan jaringan SWIFT yang mengirim pembayaran melalui pihak ketiga sebelum sampai kepada pihak penerima. Nantinya, dengan memanfaatkan teknologi blockchain, maka pihak ketiga tersebut tidak diperlukan, sehingga mengurangi biaya dan pada akhirnya akan menguntungkan konsumen.
Teknologi ini akan memungkinkan fitur verifikasi online untuk digunakan dalam pengembangan layanan finansial baru dan mendorong munculnya perusahaan rintisan baru di dalam dunia finansial. Coinplug sendiri merupakan perusahaan Korea yang menawarkan beberapa layanan berbasis Bitcoin, di antaranya voucher Bitcoin maupun ATM Bitcoin.
Bank besar
Saat ini, KB Kookmin Bank yang berada di bawah KP Financial group, menghasilkan 1,16 miliar dolar AS pada tahun 2014 dengan jumlah pelanggan sebanyak 30 juta, yang menggambarkan separuh jumlah populasi penduduk Korea Selatan.
Sumber: One of South Korea’s Biggest Banks is Developing Blockchain Remittances
Sumber gambar: ibsintelligence.com