
Kurang dariĀ 24 jam lagi reward halving akan terjadi. Reward halving yang akan dimulai saat nomor blok menyentuh 420.000 ini membuat tingkat volatilitas bitcoin semakin tinggi. Kemarin, atau tepatnya 12 jam yang lalu, Kriptologi.com melaporkan harga pasar bitcoin mengalami penurunan hingga 1,3% dalam 1 hari, namun saat ini terpantau harga bitcoin di grafik Coinbase melesat naik sebesar lebih dari Rp 500 ribu atau 5,8%! Kenaikan ini terjadi hanya dalam waktu beberapa jam saja. Namun belum dapat dipastikan ke mana arah harga bitcoin, apakah semakin meningkat ataukah justru menurun setelah mencapai titik tertentu.
Kenaikan harga bitcoin sepanjang tahun 2016 sendiri telah diramalkan jauh sebelum reward halving. Setidaknya 3 alasan harga bitcoin akan meningkat, termasuk prediksi yang menyatakan bahwa jika Trump menjadi presiden AS maka harga bitcoin justru melambung semakin tinggi. Pula aktivitas politik di Inggris yang dikenal dengan nama Brexit, yang terbukti telah menjatuhkan mata uang Poundsterling pada titik terendah dalam 30 tahun terakhir, mendorong kenaikan harga bitcoin global.
Analis dari Money Morning menyatakan bahwa reward halving adalah kunci dari kenaikan harga bitcoin. Menyusutkan jumlah suplai dan membiarkan pasar “lapar” bitcoin pada akhirnya akan memberikan dampak pada harga bitcoin yang semakin tinggi, sebab bitcoin semakin langka. Namun tentunya perlu juga memperhatikan beberapa analis lain yang memprediksikan naik dan turunnya harga bitcoin akan terjadi akibat spekulasi dan aksi ambil untung dalam waktu-waktu sekitar terjadinya reward halving.
Kriptologi.com akan terus melaporkan kondisi pasar Bitcoin dan responnya terhadap reward halving yang akan segera terjadi. Simak terus beritanya di sini!
Sumber gambar: cryptocoinsnews.com
One thought on “19 Jam Jelang Reward Halving, Harga Bitcoin Naik 500 Ribu!”